Dua Pelaku Begal Nyaris Dibakar
Gambar Ilustrasi |
Awalnya, tiga pelaku berpura-pura meminta pertolongan korban dengan alasan sepeda motor yang mereka kendarai mogok. Korban akhirnya menolong dan pelaku langsung memaksa merampas sepeda motor korban.
"Setahu saya, pelaku berpura-pura meminta pertolongan korban karena sepeda motornya mogok kehabisan bensin," ucap saksi mata, Suma, di lokasi kejadian, Selasa (14/6/2016).
Ketika terjadi tarik menarik sepeda motor antara pelaku dan korban, pengendara lain berhenti dan menolong. Korban juga terus berteriak minta tolong hingga didengar oleh warga yang sedang kumpul di tempat yang tidak jauh dari lokasi.
Dua dari tiga pelaku berhasil ditangkap. Situasi sempat tak terkendali. Massa membabi buta menghajar dua pelaku, bahkan pelaku sempat hendak dibakar hidup-hidup. Beruntung ada anggota polisi yang sedang patroli.
Pelaku yang sudah babak belur lalu diamankan petugas. "Kedua pelaku pun akhirnya dibawa polisi ke Mapolsek dan diberikan penanganan medis karena kondisinya yang sudah babak belur," pungkas Suma.
Sumber okezone.