-->

Festival Pesona Cirebon

Cirebon,Festival pesona Cirebon dijadwalkan pada akhir bulan Maret yaitu tanggal 31 Maret sampai dengan 2 April 2016,yang diselenggarakan oleh Keraton Kasepuhan dan Pemerintah Cirebon, Jawa Barat,merupakan awal mula deklarasi untuk wilayah tersebut siap menjadi tujuan wisata. dimana tujuannya itu adalah menyebarluaskan semua potensi yang ada di Cirebon.

Untuk itu, dalam acara itu semua seni, budaya dan juga kuliner asli Cirebon akan disuguhkan, agar dikenal lagi oleh masyarakat luas.

Selain pengenalan Cirebon, ajang ini juga bentuk keseriusan Cirebon menjadi kota tujuan wisata dan akan mencoba menyusul dua kota wisata di Indonesia yaitu Yogyakarta dan Bali.

“Pada 31 Maret 2016, kami siap menyajikan gamelan renteng di Keraton Kasepuhan, seminar pariwisata di Waterland, juga pagelaran seni di panggung budaya Sunyaragi. Untuk 1 April 2016, ada penampilan renteng dan jaran lumping di Pesanggrahan Sunyaragi, seni hadaroh di Srimanganti Keraton Kasepuhan, dan seni gembyung di Astana Gunungjati,” ungkap Sultan Kasepuhan, PRA Arief Natadiningrat.
Masih di hari yang sama, Sultan juga ikut menyiapkan lomba dayung, perahu hias dan “ngejala” di Pantai Waterland. Setelah itu, ada pagelaran kesenian di panggung budaya Sunyaragi. Dan pada 2 April 2016, acara akan ditutup dengan penampilan buroq dan sisingaan di Pesanggrahan Sunyaragi, seni gembyung di Astana Gunungjati, dan aneka tarian Cirebon di Srimanganti

0 komentar:

Post a Comment test